Senin, 25 Juni 2012

UPAYA KESEHATAN SEKOLAH


Tugas  : Individu
MK      : Administrasi Rumah Sakit & Puskesmas

UPAYA KESEHATAN SEKOLAH


DISUSUN OLEH:
MAWAR
010.061.158
A.K.K

FAKULTAS KESEHATAN MASYARAKAT
UNIVERSITAS VETERAN REPUBLIK INDONESIA
MAKASSAR
2012


Skema Pelayanan:

1.      Upaya Kesehatan Sekolah ( UKS )
a.       Jenis Pelayanan
1. Kegiatan peningkatan kesehatan (promotif) berupa penyuluhan kesehatan dan latihan keterampilan dalam rangka pelayanan kesehatan. 
2. Kegiatan pencegahan (preventif) berupa kegiatan peningkatan daya tahan  tubuh,kegiatan pemutusan rantai penularan penyakit, dan kegiatan penghentian proses penyakit pada tahap dini sebelum timbul kelainan.
3. Kegiatan penyembuhan dan pemulihan (kuratif dan rehabilitatif) berupa kegiatan mencegah komplikasi dan kecacatan akibat proses penyakit atau untuk meningkatkan kemampuan peserta didik yang cedera / cacat agar dapat berfungsioptimal

b.      Tujuan:
·         Tujuan Umum
Meningkatkan kemampuan perilaku hidup bersih dan sehat, dan derajat kesehatan siswa serta menciptakan lingkungan yang sehat, sehingga memungkinkan pertumbuhan dan perkembangan yang harmonis dan optimal.
·         Tujuan Khusus
Memupuk kebiasaan perilaku hidup bersih dan sehat dan meningkatkan derajat kesehatan siswa, yang mencakup :
1. Memiliki pengetahuan, sikap dan keterampilan untuk melaksanakan prinsip hidup bersih dan sehat serta berpartisipasi aktif di dalam usaha peningkatan kesehatan di sekolah, di rumah tangga maupun di lingkungan masyarakat.
2. Sehat fisik, mental maupun sosial.

c.       Metode Pelayanan
·         Memberikan materi kepada siswa/i tentang perilaku hidup bersih dan sehat seperti:mencuci tangan sebelum makan, tidak membuang sampah sembarang tempat, dan mencuci tangan setelah BAB.
·         Pelayanan Kesehatan
Untuk layanan kesehatan salah satunya adalah pencegahan dini terhadap penyakit.
Cara pelaksanaannya melalui program pemantauan kesehatan dengan dilakukan pemeriksaan kesehatan secara rutin.

d.      Sasaran

a.       Sasaran Pelayanan Kesehatan
Sasaran pelayanan kesehatan adalah peserta didik di Sekolah Dasar sampai dengan sekolah menengah, termasuk perguruan agama, sekolah kejuruan dan sekolah luar biasa.
b.      Sasaran Pembinaan
·         Pelaksanaan kesehatan sekolah.
·         Lingkungan, khususnya: lingkungan fisik sekolah dan lingkungan rumah tangga.

e.       Jadwal
·         Lomba sekolah sehat, lomba kebersihan antar kelas,
·         Menggambar/melukis,
·         Mengarang,
·         Menyanyi,
·         Kerja bakti
·         Pemeriksaan kesehatan umum 4 bulan sekali
·         Pemeriksaan kesehatan gigi 6 bulan sekali
·         Imunisasi
·         Penyuluhan kesehatan pada siswa, guru, karyawan dan orang tua
·         Pembinaan lingkungan kehidupan sekolah sekolah sehat

f.       Jadwal Pelayanan
1. Pembersihan dan pemeliharaan kebersihan ruang kelas, yang meliputi lantai, dinding,
perabot, hiasan dinding dan lemari buku;
2. Pembersihan dan pemeliharaan kebersihan halaman, selokan, tempat penampungan
sampah, ruang tempat bermain, lapangan olahraga, dan taman bunga;
3. Pembersihan dan pemeliharaan kebersihan kamar mandi, WC, sumber air bersih (sumur, dll);
4. Pembersihan dan pemeliharaan kebersihan taman dan kebun sekolah.

g.      Tenaga Kesehatan
·         guru,
·         pegawai sekolah,dan
·         petugas lainya,dll

h.      Out Put ( Hasil )
Siswa/i sudah mampu menciptakan atau menerapkan pola perilaku hidup bersih dan sehat, seperti mencuci tangan sebelum makan, mencuci tangan setelah BAB, pembersihan dan pemeliharaan kebersihan ruang kelas,  Pembersihan dan pemeliharaan kebersihan halaman, . Pembersihan dan pemeliharaan kebersihan kamar mandi, WC, sumber air bersih, Pembersihan dan pemeliharaan kebersihan taman dan kebun sekolah.

i.        Out Come (Dampak )
Anak- anak yang sedang tumbuh dan berkembang mereka rentan terhadap gangguan kesehatan, oleh karena itu perlu diiringi dengan memiliki pengetahuan tentang kesehatan, kebiasaan hidup sehat, segera mendapatkan pelayanan kesehatan jika mengalami gangguan kesehatan dan terlibat langsung dalam upaya menciptakan lingkungan sekolah sehat. Sekolah merupakan unsur utama dalam rangka menciptakan anak-anak dapat tumbuh berkembang dengan memiliki derajat kesehatan yang tinggi, dengan mengoptimalkan peran Trias UKS yaitu memberikan pengetahuan kesehatan kepada peserta didik, melakukan pelayanan kesehatan bagi anggota sekolah dasar yang memerlukan, dan berada pada lingkungan sekolah sehat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar